Susu UHT dan Susu Formula Mana yang Lebih Baik?

Setelah berusia 1 tahun, kebutuhan gizi anak sudah tidak lagi seluruhnya bergantung pada ASI. Umumnya beberapa dari para orang tua bingung mau memberikan susu apa yang tepat untuk anak, baik susu formula ataupun susu UHT.

Sebelum memutuskan untuk memilih, kenali keduanya lebih lanjut yuk, Moms!

Susu formula adalah susu yang diformulasikan secara khusus untuk memenuhi kebutuhan gizi tertentu karena kondisi atau penyakit tertentu. Sedangkan Susu UHT (Ultra High Temperature) merupakan susu yang diproses pada suhu >135 derajat celcius selama 2-4 detik dan dikemas segera dalam kemasan steril, agar meminimalisir nutrisi yang hilang dan kesegarannya tetap terjaga.

Kandungan susu formula dibuat mengacu seperti kandungan ASI meski tidak akan pernah sama, sedangkan susu UHT kandungan nutrisinya sebagian besar sama dengan susu sapi/ binatang lain.

Kelebihan susu formula yaitu sudah difortifikasi untuk tetap memenuhi kandungan susu yang seharusnya. Namun, kekurangannya harga susu formula lebih mahal dan paparan gulanya dapat menyebabkan kerusakan gigi.

Nah, kelebihan dari susu UHT di antaranya praktis, mengandung protein berkualitas tinggi, sumber zat mikro penting dan kalsium. Susu UHT juga memiliki kekurangan yaitu kandungan zat besi dan vitamin cenderung rendah serta lemak jenuh tinggi.

Jadi, manakah yang lebih baik? Keputusan kembali lagi pada kedua orangtua ya! Umumnya memang anak usia di atas 1 tahun direkomendasikan mengonsumsi ASI atau susu formula yang telah difortifikasi zat besi. Namun, apabila anak di atas 1 tahun dengan kenaikan berat badan sesuai usia dan status gizi cukup, maka susu UHT dapat menjadi pilihan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Klik salah satu Customer Service kami pilih reseller jika anda reseller, pilih customer biasa jika anda customer